Daftar Kumpulan Menu Resep Makanan, Kue Lebaran, Menu Buka Puasa, Kue Kering, Kue Basah, Minuman, Es, Jus, Jajanan,Kumpulan Resep Masakan Terbaru yang Sehat,

Bandeng Bakar Sambal Dabu-Dabu Nendang Rasanya

· · 0 comments

Bandeng BakarSambalnya saya cari yang praktis-praktis saja, sambal dabu-dabu. Cukup iris-iris semua bahan dan kucuri jeruk nipis dan jadilah sambal asam pedas yang segar dan pas untuk menemani si bandeng bakar. Hmm, mantap!Ukuran ikan bandeng bakar pas, tidak terlalu kecil dan tidak terlalu besar. ... yaitu sambal pedas, sambal dabu-dabu dan ada mangga muda.

Tips untuk masakan ini:

  1. Gunakan bandeng yang masih segar, ciri-cirinya daging bandeng ketika kita tekan terasa kenyal dan tidak menimbulkan bekas tekanan jari. Mata ikan berwarna jernih dan merah, bukan buram dan pucat. Insang ketika dibuka berwarna merah segar dan tidak pucat.
  2. Bungkus ikan bandeng dengan daun pisang kemudian bakar diatas panggangan, harum daun pisang yang dipanggang membuat ikan bakar menjadi lebih mantap. Jika anda tidak menggunakan alas daun pisang seperti yang saya lakukan - ikan dibakar  langsung diatas bara - maka sebaiknya sisik ikan dibiarkan saja agar daging tidak rusak ketika dibakar.
  3. Buang insang dan isi perut, cuci ikan hingga bersih kemudian lumuri permukaan ikan dengan air jeruk nipis, diamkan sebentar.
  4. Kerat-kerat daging ikan, dan lumuri dengan bumbu termasuk juga ke dalam perut ikan agar bumbu meresap, diamkan selama + 30 menit.


Bandeng Bakar Sambal Dabu-Dabu





 Berikut ini resep dan cara membuatnya.Bandeng Bakar Sambal Dabu-Dabu

Bandeng Bakar Sambal Dabu-Dabu

  • 1 ekor ikan bandeng ukuran besar
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 sendok makan minyak sayur/margarine
  • 1 sendok teh garam, untuk melumuri ikan

Bumbu dihaluskan untuk ikan bakar:Bandeng Bakar Sambal Dabu-Dabu

  • 3 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1 ruas kunyit
  • 1 ruas jahe
  • 1 sendok makan air asam
  • 1 sendok teh garam
  • 1 1/2 sendok teh gula jawa

Pelengkap:
  • Sambal dabu-dabu
  • Kecap manis

  • 2 buah tomat merah ukuran besar, potong kubus kecil
  • 3 buah bawang merah, cincang halus
  • 5 butir cabai rawit merah atau hijau, rajang kecil
  • 1 sendok teh garam
  • 1 butir jeruk nipis, peras airnya

  1. Bersihkan ikan, kerat-kerat dagingnya. Lumuri dengan air jeruk nipis dan 1 sendok teh garam ke seluruh badan dan bagian dalam perut ikan. Diamkan sebentar. Tidak usah dicuci lagi.
  2. Dalam mangkuk kecil, masukkan bumbu halus dan minyak goreng, aduk rata. Lumuri bumbu halus keseluruh permukaan ikan, diamkan selama + 30 menit.
  3. Siapkan panggangan, alas panggangan dengan beberapa lembar daun pisang, letakkan ikan diatas daun pisang. Atau anda juga bisa menggulung daun pisang ke seluruh badan ikan dan membakarnya diatas panggangan. Cari cara yang menurut anda paling mudah. Panggang ikan diatas bara atau panggangan yang diletakkan diatas kompor, gunakan api yang tidak terlalu besar agar ikan matang merata hingga ke dalam dan daun pisang tidak lekas hangus terbakar. Ganti daun pisang jika daun mulai habis terbakar supaya api tidak langsung menyentuh permukaan ikan. Sedikit merepotkan memang, tetapi hasilnya tidak mengecewakan.
  4. Balik ikan jika satu sisi telah matang dan panggang hingga tidak ada air yang keluar dari badan ikan. Angkat ikan jika telah benar-benar matang. Sajikan ikan dengan nasi hangat, sambal dabu-dabu dan kecap manis.

  1. Siapkan mangkuk kecil, masukkan semua bahan sambal termasuk garam dan air jeruk nipis. Aduk rata. Jadikan sambal dabu-dabu pendamping ikan bandeng bakar.

0 comments:

Post a Comment