Daftar Kumpulan Menu Resep Makanan, Kue Lebaran, Menu Buka Puasa, Kue Kering, Kue Basah, Minuman, Es, Jus, Jajanan,Kumpulan Resep Masakan Terbaru yang Sehat,

Ayam Panggang Kemiri Lezat Nendang Rasanya

· · 0 comments

Ayam Panggang Kemiri,Ayam panggang kemiri ini pas dimakan dengan sambal bawang.Berikut ini bahan-bahan yang dibutuhkan dalam pembuatan Ayam Panggang Kemiri. Harap perhatikan baik-baik jumlah takarannya ya, agar lezat.Resep ayam panggang bumbu kemiri - berikut ini adalah cara bagaimana membuat ayam panggang bumbu kemiri.

satu ekornya saya permak menjadi ayam panggang kemiri yang sedap ini. Tidak memiliki alat pemanggang atau pembakar selayaknya penjual ayam bakar di restoran bukan berarti membuat anda tidak bisa menghidangkan ayam panggang untuk keluarga di rumah. Anda masih bisa menggunakan oven atau menggunakan pan datar seperti yang saya lakukan kali ini. Walau tentu saja membakarnya langsung di api atau bara arang akan menghasilkan ayam panggang yang lebih nendang rasanya. Pan yang digunakan tentu saja tidak harus belekuk atau bergerigi seperti gambar, gunakan saja pan dengan permukaan datar jika itu yang anda miliki di rumah. Olesi permukaan pan dengan sedikit minyak dan panggang ayam hingga permukaannya coklat terbakar. Hati-hati, bau bumbu yang terpanggang membuat aroma masakan ini menjadi semakin menggila.



Ayam Panggang Kemiri


Untuk membuat ayam matang dan bumbu meresap masuk, maka saya mengungkep ayam terlebih dahulu dengan rempah, bumbu dan santan hingga ayam empuk dan matang. Jika ingin versi pedasnya, anda bisa menambahkan cabai merah keriting atau cabai rawit yang dihaluskan, tentu saja warna ayam panggang yang dihasilkan akan kemerahan. Sisa bumbu bekas mengungkep ayam jangan dibuang, anda bisa menggunakannya sebagai saus kala menyantapnya dengan nasi.

Tertarik untuk mencobanya? Berikut resepnya ya.

Ayam Panggang Kemiri

Bahan:
  • 1 ekor ayam
  • 180 ml santan kental instan
  • 800 ml air

Bumbu dihaluskan:
  • 2 ruas jahe
  • 2 ruas lengkuas, iris tipis
  • 1 sendok makan ketumbar, sangrai
  • 5 butir bawang putih
  • 7 butir bawang merah
  • 6 butir kemiri, sangrai
  • 2 ruas kunyit
  • 2 batang serai, ambil bagian putihnya iris tipis

Bumbu lainnya:
  • 3 sendok makan air asam jawa
  • 1 sendok teh kaldu bubuk
  • 2 lembar daun pandan, simpul
  • 4 lembar daun salam
  • 1 1/2 sendok teh garam
  • 1 1/2 sendok makan gula merah

Cara membuat:

Siapkan ayam, bersihkan ayam dengan menggosok permukan kulitnya dengan garam kasar hingga kulit ayam terlihat bersih dan licin. Gosok juga bagian rongga ayam dengan garam sehingga lendir dan bekas darah ayam benar-benar hilang. Cara ini untuk membuat ayam potong tidak terlalu berbau.

Dengan menggunakan gunting dapur, gunting bagian punggung ayam memanjang dari rongga di pangkal ayam hingga ke leher. Pentangkan ayam dan buang lemak-lemak yang menempel di bagian dalam ayam dengan gunting. Cuci ayam hingga bersih. Pentangkan ayam dengan dada dan paha menghadap ke atas.

Siapkan wajan, panaskan 2 sendok makan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum dan matang. Tambahkan daun pandan dan daun salam, tumis sebentar hingga daun layu. Masukkan ayam dengan posisi bagian dada di atas. Lumuri permukaan ayam dengan bumbu, tuangkan santan kental dan air, aduk-aduk hingga rata.

Tambahkan gula, garam, air asam jawa dan kaldu bubuk. Masak ayam sambil dibalik-balikkan sesekali agar dasar wajan tidak gosong. Ungkep hingga air mengering, cicipi rasanya. Tambahkan garam dan gula untuk menyeimbangkan rasa. Matikan api kompor.

Tambahkan gula, garam, air asam jawa dan kaldu bubuk. Masak ayam sambil dibalik-balikkan sesekali agar dasar wajan tidak gosong. Ungkep hingga air mengering, cicipi rasanya. Tambahkan garam dan gula untuk menyeimbangkan rasa. Matikan api kompor.

0 comments:

Post a Comment